Kamis, 05 Februari 2015

Bicara soal motor, saat ini spesiesnya pun semakin macam-macam saja. Teknologi yang digunakan motor-motor tipe baru pun semakin ciamik. Tapi jangan salah…!!! Bukan berarti motor-motor lawas tergeser begitu saja lho. Motor-motor lawas jenis tertentu justru malah semakin digemari. Pastinya
banyak faktor yang menyebabkan mengapa tipe lawas masih juga diandalkan. Desain yang tak lekang waktu serta performanya yang tetap bandel meskipun telah berumur menjadi alasan utama motor lawas ini selalu menjadi buruan para kolektor. So, tak heran jika harga motor-motor tipe lawas tersebut juga dipatok tinggi. Bro and sist ingin tau, tipe-tipe apa saja yang Mas Sena maksud? Yuk kita intip..!!! Yamaha RX King
Jangan heran jika Yamaha RX king masih banyak bersliweran di jalanan. Padahal motor ini termasuk lawas, karena merupakan tipe yang hadir sejak 80-an di Indonesia. Bahkan, saat ini motor tersebut sudah tidak diproduksi lagi. Tapi popularitasnya? Jangan ditanya, sepeda motor dari segmen sport ini nyatanya masih banyak diburu sehingga membuat harganya tetap tinggi. Apa sebabnya ya?
RX King masih banyak diburu karena selain karena tarikannya yang mantap. Coba saja lihat di jalanan. Biasanya pengendara dengan motor RX King akan terlihat sangat gagah memacu motor yang larinya sangat bertenaga ini. Selain performanya yang yahud, ternyata perawatannya terbilang mudah. Hampir semua bengkel bisa memperbaiki RX King kalau terjadi kerusakan. Suku cadang mesin 2 tak pada RX King juga masih sangat mudah dijumpai.
Vespa
Vespa memang tipe motor lawas. Tapi lihat saja, anak muda jaman sekrang justru merasa terlihat keren dengan motor klasik berbentuk unik ini. Bahkan sangat banyak komunitas Vespa bermunculan di Indonesia. Skuter lawas ini masih banyak dicari karena memiliki perawatan yang cukup mudah, bahkan ketimbang sepeda motor buatan Jepang yang ada sekarang. Kebanyakan, sentrasuku cadang akan memiliki suku cadang untuk Vespa.
Para penggila Vespa bahkan cenderung memilih tipe lawas dari jenis skuter ini. Bahkan, semakin tua usia Vespa, harganya akan makin tinggi. Namun pastinya dengan didukung suku cadang yang borisinal. Sejarahnya, skuter asal Italia ini banyak digemari karena pertama kali dibuat dari onderdil pesawat terbang.
Honda CB 100
Selain Yamaha RX King dan Vespa, sepeda motor lawas lainnya dengan harga yang terbilang lumayan tinggi pada saat ini adalah Honda CB 100. Mesinnya yang bandel, membuat motor tua ini masih banyak dicari. Motor ini juga dinilai irit bahan bakar saat dipakai untuk touring jarak jauh.
Soal harga jual kembali, kondisi sepeda motor sangat mempengaruhi. Walaupun bertampang tua, jika CB 100 memiliki kondisi terawat, bisa dijual pemiliknya dengan harga yang cukup tinggi. Mungkin bro atau sist masih punya jenis motor ini dirumah. Jangan dibiarkan rusak begitu saja, karena bisa diperbaiki dan digunakan lagi. Baca juga Komponen yang Harus Diperhatikan Saat Musim Hujan dan Mitsubishi Outlander Sport Terganas Telah Lahir.


semi sena.com














Tidak ada komentar:

Posting Komentar